
Pelatih MTQ Nasional bidang khattil, Dr H Didin Sirojuddin, M Ag saat sedang memberikan bimbingan kepada peserta MTQN ke-27 di aula LPTQ Aceh (16 juli 2018).
Dinas Syariat Islam Aceh – Memasuki hari ke-8 TC (Training Center) bagi peserta MTQN ke-27 Dinas Syariat Islam (DSI) Aceh melalui UPTD PPQ (Pengembangan dan Pemahaman Al-Qur’an) kedatangan pelatih nasional dari Jakarta pada Senin (16/7/2018). Kehadiran mereka disambut oleh Kepala DSI Aceh Dr EMK Alidar, S. Ag., M. Hum yang diwakili oleh Kepala UPTD PPQ Drs Ridwan Djohan didampingi pelatih lokal yang juga staf UPTD PPQ Aceh, T Mardhatillah S Hi, MH.
Para pelatih ini diundang langsung oleh pihak DSI Aceh selama 3 hari (15 s/d 17 juli 2018), guna membekali dan membina peserta MTQN asal Aceh. Total para peserta Aceh yang akan diboyong ke Medan untuk mengikuti MTQ Nasional berjumlah 56 orang, dengan rincian 54 peserta utama dan 2 orang peserta cadangan.
Adapun nama-nama pelatih tersebut adalah H. Ahmad Muhajir MA (tilawah), Drs H Muhammad Ali (tilawah), Hj Mawaddah Abbas (tilawah), H Syahrir Ali Basyah, S Ag (Tahfizh), Dr Hj Ummi Khusnul Khatimah MA (tahfizh), dan Dr H Didin Sirojuddin, M Ag (khatt).
Kepala UPTD PPQ, Drs H Ridwan Johan mengatakan TC yang dilakukan untuk pemantapan qari-qariah Aceh dalam rangka mengikuti perhelatan akbar itu cukup ketat, dengan harapan mereka yang terpilih itu benar-benar berkualitas. “Untuk menghadapi peserta dari daerah lain, kita akan menghadirkan pelatih MTQ baik lokal hingga nasional, sehingga peserta harus memanfaatkan momentum ini dengan baik,” harapnya.
Ridwan Johan berpesan kepada para pihak yang terlibat baik peserta, pelatih/pembina maupun pendamping untuk sama – sama berjuang, dalam rangka mengasah kemampuan agar hasil yang diinginkan dapat tercapai seperti yang dicita-citakan.